UNIVERSITAS BHAMADA SLAWI MENGIKUTI EXPO MAN 1 TEGAL  DAN SMAN 1 KERSANA

UNIVERSITAS BHAMADA SLAWI MENGIKUTI EXPO MAN 1 TEGAL DAN SMAN 1 KERSANA

Slawi, 15 Februari 2023. Universitas Bhamada Slawi melalui Unit PMB dan Promosi mengirimkan perwakilan untuk mengikuti expo hari ini di dua tempat, yaitu MAN 1 Tegal dan SMAN 1 Kersana Brebes.

Expo MAN 1 Tegal diadakan di Aula MAN 1 Kota Tegal dan diprakarsai oleh IMT Ciputat(Alumni  Mahasiswa Ciputat), yaitu alumni MAN 1  Tegal yang saat ini berkuliah di Perguruan Tinggi di daerah Ciputat, antara lain UIN Jakarta, Universitas Muhammadiyah Jakarta, Universitas Pamulang, Institut Ilmu Al Quran, Perguruan Tinggi Ilmu Al Quran, dan sebagainya. Selain diprakarsai oleh IMT Ciputat, acara ini didukung pula oleh alumni dari Universitas Bhamada Slawi, STIMIK Tegal, Universitas Wahid Hasyim, Universitas Digital Indonesia, IAIN Kudusm dan STKIP NU Tegal. Expo MAN 1 Tegal dibuka pada pukul 10.00 sampai pukul 12. 00. Tujuan dari acara ini yaitu untuk memperkenalkan perguruan tinggi yang ada kepada siswa kelas XII yang sudah akan lulus sehingga memiliki gambaran tentang jurusan apa yang akan diambil. Universitas Bhamada sendiri mengirimkan 4 mahasiswa yang merupakan alumni MAN 1 Tegal, yaitu Ardi yoga prasetya ( S1 Ilmu Keperawatan),  Mukhamad Dimas Maulana Putra, Nur Apifah, dan Sinta nurkhayati (D3 Keperawatan). Acara berlangsung cukup kondusif dan meriah.

Berbeda dengan Expo MAN 1 Tegal, Expo SMAN 1 Kersana diprakarsai dari sekolah sendiri dan merupakan rangkaian acara dengan tema “Campus Expo dan Gelar Karya P5 Tahun 2023”.  Tujuan dari kegiatan ini antara lain: mengenalkan perguruan tinggi kepada siswa kelas XII, memberi wawasan terkait alur pendaftaran, proses perkuliahan, dan beasiswa yang ditawarkan, serta meningkatkan soft skill peserta didik. Dalam kegiatan ini, Unit PMB dan Promosi Universitas Bhamada mengirimkan satu orang dosen dari Prodi DIV Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Bapak Agung Tyas Subketi, MPH, dan 4 mahasiswa yang merupakan perwakilan BEM dan DPM UniversitaS Bhamada, yaitu Bara Daru Krisna  dan Melan Ayu (S1 Farmasi), Ariani Dwi Septi (S1 Informatika), dan Hendra Hermawabn (S1 Ilmu Keperawatan).

Kedua kegiatan di tempat yang berbeda ini disambut positif oleh para siswa. Diharapkan dengan kegiatan ini, dapat menjaring mahasiswa lebih banyak dan lebih luas, serta memperkenalkan Universitas Bhamada Slawi sebagai Perguruan Tinggi yang akuntabel dan dapat dipercaya. Dibuktikan dengan sarana dan prasarana yang sangat emadai dan sudah terakreditasi B dari BAN PT. Kalau ada perguruan tinggi yang dekat, ngapain jauh-jauh ke luar kota.

Kontributor : Nurlaela, MSi