Dosen Prodi S1 Keperawatan Universitas Bhamada Slawi Ikuti Kegiatan Bakti Dosen bersama AIPNI Regional VII Jawa Tengah

Dosen Prodi S1 Keperawatan Universitas Bhamada Slawi Ikuti Kegiatan Bakti Dosen bersama AIPNI Regional VII Jawa Tengah

AIPNI Regional VII Jawa Tengah adakan Bakti Dosen Gerakan Kolaborasi Untuk Negeri. Kegiatan yang dilaksanakan diwilayah Kecamatan Selo Kabupaten Boyolali tersebut. Dimulai dari tanggal 10 hingga 11 November 2023. Dan di hadiri oleh 120 institusi di wilayah Jawa Tengah.

Perlu diketahui, sebelum kegiatan ini dilaksanakan. AIPNI Regional VII Jawa Tengah membuka kesempatan bagi dosen, mengirimkan proposal penelitian dan pengabdian masyarakat untuk dilombakan dan
Dalam kegiatan ini sendiri.

Dan dosen Universita Bhamada Slawi, berhasil memenangkan lomba penelitian dan pengabdian masyarakat.
Juara II Penelitian, Efektivitas Latihan Fisik Buerger Allen Exercise terhadap Angka Ankle Brachial Index pada Pasien DM Tipe II (Eka Diana Permatasari, Arif Rakhman, Yessy Pramita Widodo, Firman Hidayat)
Serta Juara III Penelitian, Studi deskriptif: status gizi dan perkembangan anak balita (Khodijah dan TIM). Kemudian Juara III Pengabdian dengan Judul Pemberdayaan Remaja sebagai Peer Educator Generasi Cerdas Sehat Luar Biasa (Gen Cetar) sebagai upaya Pencegahan Stunting di Kecamatan Selo Boyolali (Yessy Pramita Widodo dan Tim).

Kegiatan ini sendiri, diawali dengan screening, edukasi dan intervensi pada kasus hipertensi, DM, Balita, Stunting, Pernikahan Dini, dan Lain-lain.

Sejumlaj Warga diwilayah Kecamatan Selo Kabupaten Boyolali terlihat sangat antusias saat rombongan dari AIPNI melakukan kunjungan ke rumah-rumah warga. ” Melihat antusias warga, kami sangat terharu sekali”. Ucap ibu Yessy Pramita Widodo, dosen Universitas Bhamada slawi yang menjadi salah seorang peserta.